SISTEM INFORMASI MANAJEMEN : IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PADA PT. UNILEVER Tbk.

 

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN : IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PADA PT. UNILEVER Tbk.

1. akuntansi keuangan dan akuntansi manajemen menggunakan informasi operasi yang sama sebagai bahan baku untuk menghasilkan informasi yang disajikan kepada pemakainya. Oleh karena itu, dalam pengolahan infromasi keuangan dipakai pedoman bahwa prinsip akuntansi yang lazim dipakai sebagai acuan dalam mengumpulkan data dasar guna menghasilkan informasi yang akan diolah melalui akuntasi keuangan maupun akuntansi manajemen. Jika hal ini tidak dilakukan, akan terjadi duplikasi dalam kegiatan pengumpulan data.

2. Bagi perusahaan yang besar, pemakai luar terhadap laporan keuangan yang dihasilkan oleh akuntansi terdiri dari pemegang saham, kreditur, analis keuangan, organisasi karyawan, dan berbagai instansi pemerintah. Para pemakai luar ini memerlukan laporan keuangan perusahaan sebagai dasar pembuatan keputusan mengenai hubungan mereka dengan perusahaan yang bersangkutan. Pemakaian informasi keuangan oleh pihak luar perusahaan tersebut dimaksudkan untuk menentukan hubungan pihak luar tersebut dengan perusahaan. Pihak luar perusahaan tersebut tidak mengambil keputusan mengenai perusahaan itu sendiri atau bagiannya, namun hanya menentukan hubungan pihak luar tersebut dengan perusahaan. Informasi keuangan yang dibutuhkan oleh pihak luar tersebut diolah dan disajikan oleh tipe akuntansi keuangan. Manajemen dari berbagai jenjang organisasi suatu perusahaan memerlukan informasi keuangan untuk mengambil keputusan mengenai perusahaan itu sendiri atau bagiannya. Informasi keuangan ini merupakan masukan yang penting bagi para manajer dalam mengelola perusahaan atau bagiannya. Berbeda dengan pihak luar yang memerlukan informasi keuangan guna mengambil keputusan untuk menentukan hubungan mereka dengan suatu perusahaan, para manajer memerlukan informasi keuangan sebagai dasar untuk mengambil keputusan mengenai perusahaan atau bagian yang dipimpin oleh manajer yang bersangkutan.

99 Informasi keuangan yang dibutuhkan oleh para manajer tersebut diolah dan disajikan oleh tipe akuntansi manajemen.

 3.Akuntansi keuangan mengolah dan menyajikan informasi keuangan perusahaan secara keseluruhan. Hal ini disebabkan karena pemakai luar membuat keputusan mengenai hubungan mereka dengan perusahaan sebagai keseluruhan, bukan dengan bagiannya. Di lain pihak, akuntansi manajemen mengolah dan menyajikan informasi keuangan bagian – bagian dari suatu perusahaan untuk memenuhi kebutuhan manajer tertentu dalam suatu perusahaan. Hal ini disebabkan karena manajer biasanya mengambil keputusan hanya mengenai bagian tertentu dari perusahaan yang menjadi tanggung jawabnya saja. Tentu saja tidak berarti bahwa akuntansi manajemen tidak dapat menyajikan informasi keuangan perusahaan secara keseluruhan, namun fokus akuntansi manajemen adalah terutama pada bagian dari perusahaan.

 

Komentar